PWON Akan Tebar Dividen Senilai Rp433 Miliar

blog_10

EKONOMI & BISNIS

Jun 12 2024, 14.41

PT Pakuwon Jati Tbk melalui Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) menyetujui pembagian dividen tunai dari tahun buku 2023 sebesar Rp433 miliar atau sebesar Rp9 per saham. Hal ini disampaikan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Presiden Direktur PT Pakuwon Jati Tbk, Alexander Stafanus Ridwan Suhendra mengatakan, pada 2023 PT Pakuwon Jati Tbk mengalami banyak kemajuan dibandingkan tahun 2022. Dimana tahun 2023, perseroan pendapatannya naik menjadi Rp6,2 triliun dari sebelumnya Rp5,99 triliun atau setara 21 persen.

“Memang kemajuan dan hasil yang cukup bagus, kita harapkan 2024 lebih baik lagi total kenaikannya,” kata Alexander usai Paparan Publik RUPS, Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Direktur Keuangan PWON Minarto menambahkan, keputusan pembagian dividen itu menggambarkan komitmen berkelanjutan perseroan kepada para pemegang saham dan pendapatan Perseroan terutama berasal dari kenaikan recurring revenue sebesar 21% dibanding tahun sebelumnya. 

Recurring revenue Perseroan tahun 2023 mencapai Rp 4.669 miliar naik 21% dibandingkan tahun 2022 yang sebesar Rp 3.870 miliar. Terdiri atas pendapatan retail mal Rp 3.124 miliar, naik 18% dibanding tahun lalu Rp 2.641 miliar, pendapatan office leasing Rp 304 miliar naik 1% dari tahun lalu Rp 300 miliar dan pendapatan hospitality sebesar Rp 1.241 miliar, naik 34% dibanding tahun lalu Rp 929 miliar.

Kemudian, development revenue Perseroan tahun 2023 mencapai Rp 1.531 miliar turun 28% dibanding tahun lalu sebesar Rp 2.118 miliar. Berdasarkan revenue per segment terbagi atas revenue dari retail leasing 50%, hotel dan serviced apartment 20%, office leasing 5%, condominium 12%, landed houses sales 12% dan office sales 1%.

“Marketing Sales Perseroan 2023 tercatat sebesar Rp 1.342 miliar, didukung dari launching tower baru Lancaster dan Clayson Tower di superblok Pakuwon Mall serta adanya insentif PPN DTP dari pemerintah di triwulan ke 4,” ujar Minarto.

Sementara, pengeluaran belanja modal tahun 2023 yang telah dikucurkan oleh Perseroan sebesar Rp1.890 miliar untuk membiayai proyek konstruksi Pakuwon Mall Bekasi, Pakuwon City Mall dan renovasi Pakuwon Mall Yogyakarta dan Solo Baru, dan pembelian hotel Four Points by Sheraton Bali, Kuta serta untuk pembelian tanah di Semarang dan Batam. 

Penulis : Maidian Reviani

Editor : Maidian Reviani


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Dirut Pertamina Apresiasi Transformasi Bisnis PIS yang Sukses

EKONOMI & BISNIS

Jun 21 2024, 12.05

PIS sukses mencatat sejumlah prestasi di tahun 2023 dari sisi kinerja keuangan, operasional, armada, ekspansi bisnis, dan komitmen untuk terus menjalankan bisnis berkelanjutan.


Event Akan Datang

View all events

Related Events

 Apr 05 2022

 Sep 07 2022

 Mar 21 2023

Copyright Katadata 2022