Waktu Ideal yang Harus Dipersiapkan untuk Ikut Lari Jarak Jauh

blog_10

LAINNYA

Apr 27 2024, 09.46

Persiapan fisik merupakan salah satu hal yang krusial ketika Anda mengikuti lomba lari jarak jauh. Untuk lomba lari 5K waktu ideal untuk persiapan adalah 8 minggu sedangkan untuk 10K perlu persiapan 10 minggu dan untuk Half Maraton sekitar 16 minggu.

Hal itu diungkapkan Coach Agung Gantar dalam sesi sharing session Official Shake Out Run yang digealr oleh PermataBank dan menjadi rangkaian dari Mangkunegaran Run in Solo 2024, di Solo, Sabtu (27/4/2024).

Agung menambahkan, semakin tinggi target finis dari pelari maka persiapan harus semakin lama. 

“Persiapan ikut lari jarak jauh itu mulai dari pra, hari H dan pasca itu lumayan banyak. Kalau dari pra itu mulai dari latihan fisik hingga tidur yang cukup minimal 6 jam sebelum race day lalu juga mengonsumsi makanan ringan dua jam sebelum perlombaan dimulai,” kata Agung.

Agung memberikan tips bagi para pelari yang akan ikut perlombaan lari jarak jauh agar bisa mencapai garis finis. Hal pertama yang harus dilakukan adalah meningkatkan konsumsi karbo sebelum perlombaan dimulai. Caranya dengan memperbanyak makan nasi, mie atau juga kue pada H-1.

“Pemilihan sepatu juga penting. Jangan memakai sepatu yang baru tapi pakailah sepatu yang sudah nyaman dengan kaki Anda. Lalu yang tidak kalah penting adalah tidur minimal 6 jam sebelum perlombaan lari dimulai,” jelas Agung.

Pada hari H, Agung menyarankan pelari untuk melakukan pemanasan di tempat lokasi. Apabila Anda datang terlambat dan tidak sempat melakukan pemanasan, maka mulailah lari dengan kecepatan yang sedang.

Sebelum lari dimulai, minum air 400-600 ml agar tubuh tidak dehidrasi saat berlari. Selain itu, jangan melewatkan minuman yang ada di water station. Para pelari bisa meminum air putih atau juga minuman isotonik sebanyak 100-200 ml.

“Saat berlari, sebisa mungkin mengatur napas Anda senyaman mungkin dan setelah finis langsung menyantap refreshment lalu cooling down. Kalau ada ice bath juga bisa dilakukan untuk meregangkan otot kaki,” ungkap Agung.

Captain RIOT Solo Andre Handoyo mengaku terkejut dengan antusiasme para pelari mengikuti Mangkunegaran Run in Solo 2024. Kata dia, panitia menambah 500 slot untuk para pelari.

“Lari di kota Solo ini kan juga bisa sambil wisata dan kuliner. Kota Solo saat ini sudah jauh lebih maju dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Karena itu, saya tidak heran apabila banyak pelari yang ambil bagian di MN Run. Rute yang dipilih MN Run juga melewati sejumlah lokasi ikonik di kota Solo,” ujar Andre.

Andre berharap Mangkunegaran Run in Solo 2024 bisa berjalan dengan sukses dan bisa diikuti lebih banyak peserta lagi pada tahun yang akan datang.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

KGPAA Mangkunegara X: IFG Labuan Bajo Marathon Bisa Meningkatkan Sports Tourism

LAINNYA

Nov 09 2024, 12.25

Pesona alam Labuan Bajo menjadi alasan utama Gusti Bhre ikut IFG Labuan Bajo Marathon 2024.


Generic placeholder image

Yura Yunita, Kahitna, dan Tipe-X Tutup Rangkaian Adeging Pura Mangkunegaran ke-267

LAINNYA

Apr 29 2024, 01.12

Kahitna menjadi salah satu musisi yang ditunggu oleh pengunjung Laras Hati Mangkunegaran Musik Festival 2024


Generic placeholder image

Cerita First Time Runner di MN Run 2024: Disalip Emak-emak Hingga Gigit Medali

LAINNYA

Apr 28 2024, 17.19

Mangkunegaran Run in Solo merupakan rangkaian Adeging Mangkunegaran ke-267.


Generic placeholder image

Merawat Bersama Kebudayaan Melalui Adeging Mangkunegaran ke-267

GAYA HIDUP

Apr 18 2024, 10.38

Rangkaian acara Adeging Mangkunegaran tahun ini berupa kegiatan budaya, musik, hingga olahraga.


Generic placeholder image

NgabubuRun 5K, Ajang Pemanasan Menjelang Mangkunegaran Run in Solo

LAINNYA

Mar 24 2024, 10.53

Mangkunegaran Run in Solo 2024 merupakan kolaborasi antara Pura Mangkunegaran, Katadata, Yayasan DNC dan dipersembahkan oleh PermataBank.


Copyright Katadata 2022