Daniel Craig Kembali Tampil di Trilogi Film Knives Out

blog_10

LAINNYA

May 28 2024, 07.34

Daniel Craig akan kembali di film trilogi Knives Out. Sutradara Rian Johnson memastikan Craig akan mengulangi perannya sebagai Benoit Blanc dalam film Netflix mendatang. Rian juga membocorkan judul film tersebut adalah Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery.

 “Saya menyukai segala sesuatu tentang whodunnits, tapi salah satu hal yang paling saya sukai adalah betapa mudahnya genre ini berubah-ubah. Ada banyak sekali spektrum warna dari Carr hingga Christie, dan menjelajahi rentang tersebut adalah salah satu hal yang paling menarik dalam membuat film Benoit Blanc,” kata Rian lewat akun X-nya.

“Kami akan mulai memproduksi film ketiga dan saya sangat, sangat bersemangat untuk membagikan judulnya, yang memberikan sedikit petunjuk ke mana arahnya. Misteri Benoit Blanc berikutnya, kelanjutan dari Knives Out dan Glass Onion, berjudul Wake Up Dead Man,” ujar Rian.

Netflix juga memberikan kepastian tentang trilogy Knives Out yang akan segera tayang itu.

 “Benar, Daniel Craig kembali sebagai penyelidik dari Selatan yang ramah dalam Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery, sebuah seri baru dari franchise whodunnit yang ditulis dan disutradarai oleh Rian Johnson. Blanc akan mengungkap misteri pembunuhan terbaru dalam latar yang belum diungkapkan, dikelilingi oleh para tersangka baru,” dalam keterangan tertulis Netflix.

Film Knives Out pertama dirilis pada 2019, ketika detektif swastaBlanc, dibayar untuk menyelidiki kematian penulis buku terlaris Harlan Thrombey (Christopher Plummer). Dia bergabung dengan perawat Marta Cabrera (Ana de Armas) untuk mengungkap kebenaran.

Pada film Glass Onion: A Knives Out Mystery, Blanc berada di Yunani untuk menyelidiki miliarder teknologi Miles Bron (Edward Norton).

 

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Copyright Katadata 2022