Studi: ChatGPT Tidak Meningkatkan Jumlah Siswa yang Menyontek

blog_10

TEKNOLOGI DIGITAL

Dec 19 2023, 19.03

Ketika ChatGPT diluncurkan akhir tahun lalu, beberapa sekolah menengah di Amerika Serikat dengan cepat mengembangkan kebijakan yang ketat untuk melarang siswa menggunakan alat chatbot AI yang canggih. Ini karena pihak sekolah khawatir para pelajar akan menyontek dalam mengerjakan tugas.

Namun, sebuah studi baru dari para peneliti di Stanford mengungkapkan bahwa persentase siswa sekolah menengah yang menyontek tetap tidak berubah secara statistik dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya tanpa ChatGPT.

Universitas Stanford, yang melakukan survei anonim di antara siswa di 40 sekolah menengah AS, menemukan sekitar 60% hingga 70% siswa telah terlibat dalam perilaku curang dalam sebulan terakhir. Ini merupakan angka yang sama atau bahkan sedikit menurun sejak debut ChatGPT.

Pada November 2022, ChatGPT yang dikembangkan oleh OpenAI menjadi viral karena menghasilkan tanggapan dan esai yang meyakinkan dalam menanggapi permintaan pengguna dalam hitungan detik. Teknologi ini telah menimbulkan beberapa kekhawatiran atas ketidakakuratan dan potensinya untuk melanggengkan bias, menyebarkan informasi yang salah,dan memungkinkan terjadinya plagiarisme.

"Meskipun ada beberapa kasus yang mengkhawatirkan dalam berita tentang AI yang digunakan untuk menyontek, kami melihat sedikit bukti bahwa hal itu telah terjadi," kata Victor Lee, pimpinan fakultas Stanford untuk AI dan pendidikan yang membantu mengawasi survei tersebut, kepada CNN.

Temuan ini muncul ketika pusat penelitian Pew baru-baru ini melaporkan hanya 19% remaja berusia 13 hingga 17 tahun yang menggunakan platform ini untuk mengerjakan tugas sekolah.  Bahkan, hanya dua pertiga remaja yang pernah mendengar tentang ChatGPT.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Mendikdasmen: AI akan Jadi Pelajaran Pilihan di Semua Sekolah

TEKNOLOGI DIGITAL

Mar 05 2025, 17.00

Mata pelajaran kecerdasan buatan sifatnya masih pilihan karena belum seluruh sekolah di Indonesia memiliki kesiapan teknologi.


Generic placeholder image

Survei KIC: Indonesia Dianggap Masih Tertinggal dalam Pengembangan AI

TEKNOLOGI DIGITAL

Feb 06 2025, 18.09

Studi KIC menemukan tingkat kesadaran masyarakat Indonesia mengenai AI tergolong tinggi, meskipun pengetahuan tentang teknologi dimaksud masih terbatas.


Generic placeholder image

Wamen Komdigi: Adopsi AI Generatif di Industri PR Masih Rendah

LAINNYA

Nov 21 2024, 14.29

Dari semua sektor pekerjaan yang telah terpengaruh oleh kemunculan AI, pekerjaan di sektor informasi dan komunikasi merupakan salah satu dari sedikit pekerjaan yang dibantu oleh AI.


Generic placeholder image

CEO NVIDIA: Seluruh Anak Muda di Indonesia Harus Menggunakan AI

TEKNOLOGI DIGITAL

Nov 14 2024, 12.14

Gunakan AI untuk meningkatkan kemampuan Anda.


Generic placeholder image

Dukung Ekosistem AI, Pemerintah Perhatikan Aspek 3P

TEKNOLOGI DIGITAL

Nov 14 2024, 10.23

Pemerintah akan fokus menjembatani kesenjangan kebijakan yang memberikan kepastian hukum namun tidak membatasi potensi untuk berinovasi.


Event Akan Datang

View all events

 Apr 19 2025, 00.00

Related Events

 Mar 08 2022

 Jun 28 2022

 Aug 24 2022

Copyright Katadata 2022