Lakukan Terobosan Baru, BYD Akan Luncurkan Truk Pikap Listrik

blog_10

EKONOMI & BISNIS

Apr 05 2024, 13.31

Persaingan di industri mobil listrik semakin memanas. Perusahaan mobil listrik Cina, BYD berencana meluncurkan truk pikap pertamanya tahun ini. Langkah ini merupakan terobosan baru perusahaan asal Cina tersebut yang diambil seiring dengan meningkatnya persaingan dengan perusahaan otomotif global, mulai dari Ford hingga Tesla.

Truk pikap berukuran sedang hingga besar ini telah dikembangkan untuk pasar global. BYD memamerkan foto-foto truk yang dibalut kamuflase oranye dan biru, dengan sangat sedikit detail yang terlihat di bagian interior atau eksterior kendaraan. 

Truk ini akan bersaing dengan Ford Ranger dan F-150 Lightning, Toyota Hilux, dan Tesla Cybertruck. Truk pikap listrik ini akan menambah jajaran kendaraan perusahaan, yang dimulai dengan Seagull dengan harga 69.800 yuan atau kurang dari 10.000 dolar AS hingga supercar U9 seharga 1,68 juta yuan.

BYD tidak menjual truk pikap listrik ini di Amerika Serikat, pasar yang paling populer untuk truk pickup. Namun, BYD hadir di pasar-pasar populer lainnya untuk jenis kendaraan ini, termasuk di Thailand.

Dilansir dari laman CNBC, perusahaan ini menjadi produsen kendaraan listrik terbesar di dunia tahun lalu. Namun demikian, BYD tidak kebal terhadap tantangan yang lebih luas yang dihadapi para pemain kendaraan listrik dengan berkurangnya permintaan. 

BYD menjual 300.114 kendaraan listrik pada kuartal pertama tahun ini, turun 43% dari kuartal Desember 2023. Sementara itu, saingan terdekatnya, Tesla, mengirimkan 386.810 mobil kepada pelanggan pada kuartal pertama, menandai penurunan tahunan sebesar 8,5%.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Produsen Mobil Listrik Cina Buka Pabrik Pertama di Asia Tenggara

EKONOMI & BISNIS

Jul 05 2024, 14.11

BYD menggunakan Thailand sebagai pusat produksi untuk ekspor ke ASEAN.


Generic placeholder image

Pendapatan Menurun, Tesla Akan Luncurkan Mobil Listrik Murah

EKONOMI & BISNIS

Apr 24 2024, 07.46

Prroduki mobil listrik Tesla dengan harga lebih murah dilakukan tahun depan.


Generic placeholder image

Penjualan Mobil Listrik Turun, Tesla PHK 14 Ribu Karyawan

EKONOMI & BISNIS

Apr 15 2024, 21.21

Langkah drastis Tesla ini merupakan kelanjutan dari laporan kuartalan terakhir yang mengecewakan.


Generic placeholder image

Hyundai Akan Pangkas Biaya EV dan Upayakan Peralihan Kendaraan ke SDV

TEKNOLOGI DIGITAL

Mar 22 2024, 06.34

Saat ini sedang terjadinya persaingan harga, karena penyerapan mobil listrik lebih lambat dari perkiraan.


Generic placeholder image

Kendaraan Listrik Cina BYD Kalahkan Tesla di Kuartal Terakhir 2023

EKONOMI & BISNIS

Jan 03 2024, 05.12

Karena BYD telah melaju ke jalur cepat, ini adalah bukti baru betapa kompetitifnya pasar kendaraan listrik.


Event Akan Datang

View all events

Related Events

 Apr 05 2022

 Sep 07 2022

 Mar 21 2023

Copyright Katadata 2022