Empat Cara Menemukan Hobi yang Disukai untuk Tingkatkan Kualitas Hidup

blog_10

GAYA HIDUP

Apr 14 2024, 13.48

Hobi yang dimiliki seseorang diyakini dapat memberikan dampak yang serius pada kualitas hidup, dan meningkatkan performa kerja orang tersebut. 

Menurut konselor profesional berlisensi, Rebecca Weiler, ketika seseorang merasa senang saat melakukan hobi yang ia gemari, maka kebahagiaan hidupnya akan meningkat, dan ia lebih fokus serta bersemangat pada pekerjaan atau profesinya.

Akan tetapi, bagaimana jika seseorang itu tidak memiliki hobi yang disukai? Tidak memiliki hobi bukan berarti tidak bisa menemukannya untuk meningkatkan kualitas hidup. Terkait hal ini, Weiler menyarankan untuk mencoba menemukan hobi yang bermakna. Bahkan jika orang tersebut berusia 85 tahun sekali pun, Weiler mengatakan itu bukan hambatan, dan tidak terlambat sama sekali.

Dilansir dari The Muse, berikut ini empat cara menemukan hobi yang disukai untuk meningkatkan kualitas hidup.

1. Mengubah Apa yang Sudah Dinikmati menjadi Hobi

Meskipun seseorang tidak memiliki sesuatu yang bisa dianggap sebagai hobi, pasti ada beberapa aktivitas yang cukup dinikmati saat dilakukan, dan kemungkinan besar ada cara untuk mengubahnya menjadi hobi yang disukai. 

"Saya selalu bertanya kepada orang-orang tentang apa yang mereka sukai untuk bersenang-senang," kata Weiler. 

"Ini adalah hal yang baik untuk dieksplorasi-karena hal-hal seperti 'makan' dan 'menonton olahraga' dapat dengan mudah diubah menjadi hobi seperti 'mengikuti kelas memasak' atau 'bergabung dengan tim softball',” lanjut Weiler.

Intinya, cara termudah untuk menemukan hobi yang benar-benar disukai, dan yang akan membuat seseorang itu menjadi pribadi yang lebih baik adalah dengan mencari tahu bagaimana cara mengembangkannya.

2. Menemukan Kembali Minat di Masa Kecil

Pikirkan tentang hobi yang biasa dilakukan sebelum pekerjaan, kehidupan, dan kedewasaan menghalangi. Ketika seseorang masih kecil, apa yang suka ia lakukan? Apakah ia menghabiskan waktu berjam-jam untuk membuat karya lukis untuk digantung di dinding? 

Jika ya, seseorang itu mungkin ingin mencoba mengikuti kelas seni. Dengan contoh simpel ini jelas terlihat, apa yang biasanya dilakukan semasa kecil bisa dilakukan lagi saat dewasa, namun dikembangkan dengan cara yang lebih baik.

3. Melakukan Penilaian

Hobi yang paling menyenangkan di dunia bagi satu orang bisa jadi sangat menyiksa bagi orang lain, begitu juga sebaliknya. 

Orang cenderung menikmati hobi yang sesuai dengan kekuatan, minat, dan karakteristik kepribadian mereka.

Menurut Weiler, ada sejumlah penilaian kepribadian yang bisa membantu untuk mengetahui hobi mana yang cocok. Dua penilaian yang paling efektif adalah Strong Interest Inventory, penilaian ini dapat membantu seseorang mengidentifikasi minat utama, dan Myers Briggs Type Indicator, yaitu penilaian yang dapat memberikan wawasan lebih dalam tentang tipe kepribadian diri sendiri. 

Dua penilaian ini dapat membantu seseorang mengetahui hobi mana yang paling sesuai dengan diri sendiri, dan memberikan wawasan tentang apa yang mungkin disukai.

Sebagai contoh, seseorang dapat mengikuti tes Myers-Briggs dan mengetahui bahwa dirinya adalah seorang ENFJ. ENFJ cenderung bersifat sosial, penuh semangat, dan altruis, jadi melakukan pekerjaan sukarela untuk organisasi amal mungkin akan terasa seperti hobi yang berarti untuk dikejar.

4. Mulai Mencoba Berbagai Hal untuk Melihat Apa yang Cocok dengan kepribadian Diri

Sebenarnya, bagaimana pun cara seseorang menemukan hobi baru, hasilnya bisa saja tidak sesuai harapan. Sebagai contoh, seseorang mungkin berpikir bahwa membuat kerajinan tangan adalah penyaluran kreatif yang sempurna, hanya saja ternyata terasa membosankan dan monoton. 

Hal ini wajar jika seseorang benar-benar ingin menemukan hobi yang ia sukai, maka ia harus bersedia menempatkan diri di luar zona nyaman, dan juga bersedia menerima bahwa tidak semua yang dicoba akan berhasil.

"Bergabunglah dengan organisasi, klub, atau kelompok di mana Anda dapat mencoba berbagai hal. Situs web seperti Meetup.com adalah cara yang bagus untuk mengeksplorasi minat yang berbeda yang kemudian dapat mengarah ke hobi dan juga memungkinkan orang untuk mencoba tanpa biaya atau dengan biaya rendah," ujar Weiler. 

"Berhubungan dengan orang-orang yang berpikiran sama juga bisa menjadi hal yang penting karena dapat mengajarkan kita lebih banyak tentang diri kita sendiri dan apa yang kita sukai/tidak sukai atau ingin kita lakukan,” imbuh Weiler.

Mungkin diperlukan beberapa kali percobaan untuk menemukan hobi yang disukai, tetapi kuncinya adalah jangan menyerah. Teruslah menempatkan diri di luar zona nyaman, terhubung dengan orang-orang baru, dan menjelajahi hal-hal baru yang menarik. 

Pada akhirnya, seseorang itu akan menemukan hobi yang terasa pas, dan orang itu akan belajar banyak hal baru, serta bertemu dengan orang-orang yang luar biasa dalam prosesnya.

Penulis : Dewi Mariya Ulfah

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Ilmuwan Ungkap Hobi yang Dapat Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

GAYA HIDUP

May 31 2024, 15.45

Para peneliti di Universitas Helsinki di Finlandia menemukan bahwa satu bulan berkebun di dalam ruangan di perkotaan sudah cukup.


Copyright Katadata 2022