Tujuh Hari Setelah Dirilis, Film Agak Laen Tembus 2 Juta Penonton

blog_10

LAINNYA

Feb 08 2024, 16.21

Film Agak Laen menjadi film Indonesia pertama pada 2024 yang berhasil meraih 2 juta penonton. Film yang dibintangi Boris Bokir, Indra Jegel, Bene Dion dan Oki Rengga tersebut meraih 2 juta penonton hanya dalam waktu 7 hari setelah dirilis.

Tanda-tanda film Agak Laen akan diserbu oleh banyak penonton mulai terlihat ketika pada hari pertama sudah disaksikan 180 ribu penonton.. Pada hari keempat, film ini sudah menembus angka 1 juta penoton.

“Terserah kalian lah, gw udah ga ngerti lagi,” kata Ernest Prakasa lewat akun Instagramnya.

Di film ini, Ernest bertindak sebagai produser dan kursi sutradara diduduki oleh Muhadkly Acho. Film produksi Imajinari.id ini bercerita tentang empat orang sahabat yang mengelola rumah hantu di sebuah pasar malam.

Rumah hantu itu selalu sepi penonton. Hingga suatu ketika, ada seorang pengunjung yang meninggal akibat ketakutan melihat hantu di rumah hantu. Sejak kejadian tersebut, rumah hantu tersebut justru ramai dikunjungi penonton.

Namun, permasalahan muncul ketika polisi mulai mencari seorang caleg yang hilang yang terakhir kali terlihat di pasar malam tersebut. Boris, Indra, Bene dan Oki harus mencari jalan untuk menjelaskan kepada pihak berwenang terkait caleg yang hilang tersebut.

Kesuksesan film Agak Laen menunjukkan bahwa film Indonesia dengan genre horor komedi masih diminati oleh penonton. Film ini juga membuktikan bahwa film Indonesia berkualitas tinggi dapat bersaing dengan film Hollywood.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Bila Esok Ibu Tiada: Film tentang Pentingnya Waktu Bersama Ibu

LAINNYA

Nov 01 2024, 19.10

Film ini mengisahkan seorang ibu dengan keempat anaknya yang mulai sibuk dengan kehidupan mereka masing-masing.


Generic placeholder image

LEO Pictures Siapkan Tiga Proyek Film Baru di 2024

LAINNYA

Jul 26 2024, 05.52

Tiga proyek film baru ini sekaligus memperlihatkan komitmen LEO Pictures untuk terus menghadirkan karya-karya yang berkualitas dan beragam.


Generic placeholder image

Film Horor Komedi Sekawan Limo Disaksikan 1,5 Juta Penonton

LAINNYA

Jul 14 2024, 20.04

Film ke-11 di tahun ini yang menembus angka 1 juta penonton.


Generic placeholder image

Tembus 2 Juta Penonton, Ipar adalah Maut Jadi Film Kelima Terlaris di 2024

LAINNYA

Jun 22 2024, 14.13

Film yang memiliki durasi 131 menit ini tidak hanya tayang di bioskop Indonesia.


Generic placeholder image

The Architecture of Love, Film Indonesia ke-8 yang Tembus 1 Juta Penonton

LAINNYA

Jun 03 2024, 07.14

Dari 8 film yang meraih 1 juta penonton di 2024, hanya dua film dengan kategori drama.


Copyright Katadata 2022