Lima Atlet dengan Nilai Kontrak Fantastis di Sepanjang Sejarah

blog_10

EKONOMI & BISNIS

Jan 10 2024, 08.05

Tiger Woods dan Nike mengakhiri kerjasama yang menguntungkan mereka setelah hampir tiga dekade pada minggu ini. Superstar golf ini diperkirakan telah menghasilkan sekitar 390 juta poundterling dalam 27 tahun yang dihabiskannya sebagai wajah dari Nike sejak menjadi pemain golf profesional pada usia 20 tahun di 1996. 

Kontrak pertama itu, senilai 31 juta poundsterling untuk lima tahun dan menjadi salah satu kesepakatan komersial paling sukses dalam sejarah olahraga. Mungkin hanya Michael Jordan yang memiliki hubungan yang lebih identik dengan Nike. Namun sejumlah bintang lain memiliki kesepakatan yang lebih menguntungkan dengan merek mereka masing-masing.

Berikut adalah lima atlet dengan nilai kontrak fantastis di sepanjang sejarah, seperti dilansir dari Daily Mail.

5. Tiger Woods: Nike

Kontrak: 390 juta poundsterling

Woods diperkirakan telah menghasilkan sekitar 390 juta poundsterling dalam 27 tahun yang dihabiskannya sebagai wajah dari merek yang dia ikuti sejak menjadi profesional pada usia 20 tahun di 1996.

Selama 15 kemenangan besar dan 82 gelar PGA Tour, penampilan Woods menjadi ikonik dan begitu pula dengan sejumlah iklan mereka.

4. Lionel Messi: Adidas

Kontrak: 785 juta poundsterling - seumur hidup 

Olahragawan tertinggi yang tidak diwakili oleh Nike dalam daftar ini, Lionel Messi menandatangani kontrak seumur hidup senilai 785 juta poundsterling pada 2017.  

Messi pernah bergabung dengan Nike di awal karirnya, namun kemudian ia hengkang ke Adidas pada 2006.

3. LeBron James: Nike

Kontrak: 785 juta poundsterlilng - kontrak seumur hidup

 Bintang Lakers ini pertama kali bergabung dengan Nike pada tahun 2003, menandatangani kontrak tujuh tahun senilai 87 juta dolar AS, meskipun Reebok menawarkan 115 juta dolar AS.

Sejak saat itu, Nike telah mengikuti James dalam setiap langkah kariernya, dari Cleveland ke Miami, kembali ke Cleveland, dan sekarang ke City of Angels bersama LA Lakers.

Pada 2015, James dan Nike memperkuat hubungan mereka dengan menyetujui kontrak seumur hidup senilai sekitar 785 juta poundsterling.

2. Cristiano Ronaldo: Nike

Kontrak: 785 juta poundsterling - kontrak seumur hidup 

Cristiano Ronaldo adalah satu-satunya pemain non-NBA yang masuk dalam daftar ini, bersama dengan rivalnya, Lionel Messi. Kontrak seumur hidup Ronaldo terjadi 12 bulan setelah James, dan membuat dirinya menjadi atlet ketiga dalam daftar terbatas Nike.

Kemitraan mantan penyerang Manchester United ini dengan Nike dimulai pada 2003 ketika ia bergabung dengan klub Liga Inggris tersebut. Dia kemudian mengenakan 60 jenis sepatu Nike selama 13 tahun sebelum menandatangani kontrak yang diyakini bernilai 785 juta poundsterling.

1. Michael Jordan: Nike 

Kontrak: 1,1 miliar poundsterling - kontrak seumur hidup 

Jordan, yang bisa dibilang sebagai pemain bola basket terhebat yang pernah menghiasi lapangan, terikat dengan perusahaan sebagai nama dan logo merek Jordan milik Nike. 

Legenda NBA ini telah menjalin hubungan selama 40 tahun dengan raksasa branding olahraga ini, awalnya menandatangani kontrak pada 1984 di tahun ia direkrut. 

Jordan menghasilkan 255 juta dolar AS setiap tahunnya. Penjualan Nike Jordan telah meroket dalam beberapa tahun terakhir, menembus angka 2 miliar dolar AS setiap tahun.

Baca juga: Setelah 27 Tahun, Tiger Woods Berpisah dengan Nike


Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Ketika Mimpi LeBron James Menjadi Kenyataan

LAINNYA

Jun 28 2024, 07.15

LeBron dan Bronny akan mencetak sejarah sebagai pasangan ayah-anak pertama yang tampil bersamaan di NBA.


Generic placeholder image

Ronaldo Masih Jadi Atlet dengan Bayaran Termahal di Dunia

LAINNYA

May 17 2024, 10.07

Untuk kali keempat di sepanjang karirnya, Ronaldo mendapatkan gelar atlet dengan bayaran termahal di dunia.


Generic placeholder image

Kisah Kehidupan King of Pop yang Belum Pernah Diceritakan di Film Michael

LAINNYA

Apr 11 2024, 07.15

Michael akan tayang di bioskop pada April 2025.


Generic placeholder image

Cetak 40.000 Poin, LeBron James Ukir Sejarah Baru di NBA

LAINNYA

Mar 03 2024, 13.07

LeBron James sudah 21 musim bermain di NBA dan masih bisa menampilkan kemampuan terbaiknya.


Generic placeholder image

Cristiano Ronaldo, Atlet dengan Bayaran Tertinggi di Dunia

LAINNYA

Feb 09 2024, 11.37

Ronaldo mengungguli Lionel Messi, Neymar dan Kylian Mbappe.


Event Akan Datang

View all events

Related Events

 Apr 05 2022

 Sep 07 2022

 Mar 21 2023

Copyright Katadata 2022