Iwan Fals: Sebuah Kehormatan Bisa Tampil di Mangkunegaran

blog_10

GAYA HIDUP

Aug 01 2024, 13.54

Musisi Iwan Fals akan tampil di Konser Dua Generasi  bersama dengan Nadin Amizah di Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah pada 18 Agustus nanti. Konser dua generasi ini merupakan rangkaian dari peringatan HUT RI yang digelar oleh Pura Mangkunegaran dan Katadata dengan judul Pengetan Kamardikan Indonesia.

Iwan Fals mengaku tampil di Mangkunegaran yang merupakan salah satu cagar budaya di Indonesia sebagai sebuah kehormatan.

“Saya ingat dulu juga pernah tampil di Mangkunegaran bersama Kantata Takwa. Jadi ketika nanti akan tampil lagi di Mangkunegaran, saya merasa sangat terhormat. Saya memang senang tampil di cagar budaya karena ini akan menjadi ajang untuk mempromosikan kebudayaan Indonesia,” kata Iwan Fals dalam LIVE Instangram, Kamis (1/8/2024).

Iwan Fals juga senang bisa tampil satu panggung dengan Nadin Amizah. Bahkan, musisi legendaris lintas zaman itu membuatkan lagu khusus untuk Nadin yang berjudul Untukmu.

“Jadi waktu itu saya sedang membuat lagu dan saya merasa lagu ini cocok dibawakan oleh Nadin. Karena saya melihat dia ini musisi muda yang sangat kreatif. Lalu saya bilang ke anak saya Cikal, dan ternyata mereka berteman. Lalu jadilah lagu Untukmu itu,” jelas Iwan.

Pengageng Mangkunegaran K.G.P.A.A. Mangkoenagoro X mengungkapkan, Iwan Fals bukan sosok yang asing di dalam hidupnya. Karena, sejak kecila dia sudah mendengarkan lagu-lagu Iwan Fals. Apalagi, almarhum ayahnya juga ngefans dengan Iwan Fals.

“Lagu-lagu Om Iwan Fals in ikan masih tetap disukai oleh generasi sekarang. Saya itu sudah dengar lagu Om Iwan sejak kecil dan kalau gak salah dulu juga pernah tampil di Mangkunegaran bersama Kantata Takwa. Saya berharap konser dua generasi ini bisa berjalan lancar dan memberikan manfaat kepada semua kalangan. Saya juga berterima kasih kepada Katadata yang telah membantu menyelenggarakan acara ini,” kata K.G.P.A.A. Mangkunegara X yang sering dipanggil Gusti Bhre.

Direktur Sisiplus by Katadata Andikha mengungkapkan, pemilihan Iwan Fals dan Nadin Amizah untuk tampil di Konser Dua Generasi karena keduanya memiliki value atau nilai yang bisa disampaikan kepada generasi sekarang.

“Sesuai pesan Kanjeng Gusti Bhre, semua acara yang digelar di Pura Mangkunegaran itu harus ada impact valuenya baik secara langsung atau tidak langsung. Kenapa Iwan Fals, karena lagu Iwan Fals itu masih bisa dinikmati oleh lintas generasi. Sedangkan Nadin mewakili generasi saat ini,” ujar Andikha.

Andikha menambahkan, respon publik terhadap Konser Dua Generasi ini sangat bagus. Hingga kini sudah 75 persen tiket sudah laku terjual. Kata Andikha, saat ini panitia akan membuka Pre Sale 2 dan VIP Standing. Harga tiketnya pun masih terjangkau yaitu antara Rp65 ribu hingga Rp250 ribu. Tiket bisa dibeli secara daring di www.loket.com

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Kolaborasi Dua Generasi Iwan Fals dan Nadin Amizah Pukau Ribuan Penonton di Solo

LAINNYA

Aug 18 2024, 23.49

Duet ini menjadi momen yang sempurna karena meninggalkan kesan mendalam bagi setiap orang yang hadir.


Generic placeholder image

Iwan Fals Tanam Pohon di Mangkunegaran Sebelum Konser Dua Generasi

LAINNYA

Aug 18 2024, 12.25

Aksi penghijauan merupakan rutinitas yang kerap dilakukan musisi yang akrab disapa “Om Iwan” sebelum manggung.


Generic placeholder image

Nadin Amizah Siap Kolaborasi dengan Iwan Fals di Konser Dua Generasi

LAINNYA

Aug 15 2024, 15.32

Pengetan Kamardikan Indonesia diharapkan menjadi perayaan yang meriah dan penuh makna, menampilkan hiburan berkualitas serta merayakan kemerdekaan Indonesia dengan semangat yang tinggi.


Generic placeholder image

We The Fest 2024: Berbagai Kejutan Musik dan Pengalaman Baru Menanti

LAINNYA

Jul 11 2024, 21.54

Salah satu kejutan dari acara tersebut, yakni penampilan spesial dari Nadin Amizah


Copyright Katadata 2022