Tips Mudah Redakan Emosi dan Stres dengan Genggam Jari Tangan

blog_10

GAYA HIDUP

Aug 25 2023, 13.42

Emosi dan stres adalah hal alami yang biasa dialami manusia karena tekanan pekerjaan, masalah rumah tangga sehari-hari, atau masalah pertemanan. Namun, penting juga untuk bisa mengelola emosi dan stres tersebut, karena emosi dan stres yang tidak dikelola dengan baik akan berdampak negatif pada seluruh aspek kehidupan. 

Contoh yang paling sering ditemui adalah, pekerjaan di kantor dan rumah jadi terbengkalai, hubungan dengan keluarga, teman, bahkan dengan diri sendiri juga menjadi tidak baik.

Ada satu tips mudah untuk meredakan emosi dan stres yang kerap datang mengganggu, tips ini dinamakan Jin Shin Jyutsu, yang merupakan teknik dari Jepang, yang sudah dikenal sejak 5.000 tahun yang lalu.

Masyarakat Jepang percaya, setiap jari di tangan manusia memiliki peran mereka masing-masing untuk bisa menjadi obat pereda stres dan emosi. Berikut ini ulasan lengkapnya, seperti dilansir dari Nourish Indonesia.

1. Stres = Genggam Jempol
Yang pertama, jika stres datang, pejamkan mata perlahan, kemudian genggam jempol tangan kanan atau kiri selama kurang lebih 2 sampai 5 menit. Di saat yang bersamaan, tarik napas dalam-dalam, kemudian hembuskan pelan-pelan. 

Apabila denyut nadi mulai melemah, ini artinya stres sudah mulai terlepas. Teknik ini dipercaya mampu menghilangkan rasa cemas, dan meredakan stres.

2. Takut = Genggam Telunjuk
Sama seperti cara yang pertama, pejamkan mata pelan-pelan, sambil menggenggam jari telunjuk kanan atau kiri, bayangkan rasa takut itu terbang keluar melalui jari telunjuk sebelah kanan maupun kiri.

Sambil tetap memejamkan mata, bayangkan pula energi positif dan hangat memasuki seluruh tubuh serta pikiran. Setelah itu, dengan perlahan, buka mata sambil tersenyum.

3. Marah = Genggam Jari Tengah
Untuk meredakan amarah, cukup genggam jari tengah sambil tarik napas dalam-dalam, kemudian hembuskan kembali napas itu perlahan. Teknik ini dipercaya sanggup meredakan rasa marah dan letih.

4. Sedih = Genggam Jari Manis
Dalam mengendalikan dan meredakan emosi, peran jari manis dianggap sama dengan ibu jari. Jika merasa sedih, atau dihinggapi sesuatu hal yang menyakitkan, genggamlah jari manis atau ibu jari sambil tarik nafas lalu hembuskan, serta bayangkan kesedihan itu hilang, tergantikan dengan kebahagiaan yang penuh tawa.

5. Ego = Genggam Kelingking
Jika rasa tak percaya diri datang, dan ego mendominasi isi kepala serta hati, cobalah untuk menggenggam jari kelingking, karena diyakini bisa meningkatkan konsentrasi serta kemampuan berpikir yang lebih baik.

Dengan mencoba tips tersebut di atas, diharapkan segala emosi, stres, serta pikiran negatif bisa mereda, dan tetap mampu menyelesaikan pekerjaan dengan teratur.

Penulis : Dewi Mariya Ulfah

Editor : Maidian Reviani


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Menghindari 10 Irisan Bacon Seminggu Bisa Memperpanjang Umur

GAYA HIDUP

Jul 08 2024, 08.39

Hasil studi terbaru yang diterbitkan dalam Lancet Planetary Health, perubahan pola makan kecil ini berpotensi menyelamatkan ribuan nyawa.


Generic placeholder image

Paparan Cahaya Terang di Malam Hari Tingkatkan Risiko Diabetes

GAYA HIDUP

Jul 02 2024, 22.20

Peneliti menemukan bahwa paparan cahaya antara pukul 12:30 dan 6 pagi, terkait dengan peningkatan risiko diabetes sebesar 67%.


Generic placeholder image

Wanita Lebih Sering Insomnia, Berikut Tips Tidur Sehat Bagi Segala Usia

GAYA HIDUP

Jun 27 2024, 14.18

40% wanita lebih mungkin mengalami insomnia dibandingkan pria.


Generic placeholder image

Pengangkatan Ovarium Dini Dapat Mempengaruhi Kesehatan Otak Wanita

GAYA HIDUP

Jun 25 2024, 09.39

Penelitian ini melibatkan 22 peserta yang menjalani ooforektomi bilateral pramenopause (PBO) – pengangkatan kedua ovarium – sebelum usia 40 tahun.


Generic placeholder image

Kasus Kanker Penis Meningkat di Seluruh Dunia! Kenali Gejalanya

GAYA HIDUP

Jun 24 2024, 18.54

Para peneliti juga mengamati peningkatan insiden kanker penis standar usia di 15 negara.


Copyright Katadata 2022