Daftar Kota Terpanas di Indonesia, Tangsel Nomor Satu

blog_10

GAYA HIDUP

Oct 24 2023, 14.16

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis daftar kota terpanas di Indonesia selama periode 23 sampai 24 Oktober 2023 pukul 07.00 WIB. Pada rilis tersebut, Tangerang Selatan, Banten tercatat adalah kota terpanas di Indonesia pada periode tersebut.

Berdasarkan laporan suhu maksimum harian di Indonesia yang dirilis melalui akun Instagram resmi (@infobmkg), Tangerang Selatan adalah kota terpanas di Indonesia dengan catatan suhu tertinggi 37,4 derajat celsius, menurut catatan Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Wilayah II.

Sementara itu, posisi kedua sebagai kota terpanas diduduki oleh Bandar Lampung dengan suhu tertinggi 37 derajat celsius. Data tersebut dicatat oleh Meteorologi Maritim Panjang, Bandar Lampung.

Kemudian, posisi ketiga kota terpanas di Indonesia adalah Palu, Sulawesi Tengah dengan suhu maksimal 36,8 derajat celsius. Angka tersebut berdasarkan catatan Stasiun Meteorologi Mutiara Sis-Al Jufri.

Dari akun Instagram resminya, BMKG menjelaskan salah satu penyebab panas terik ini karena minimnya tingkat pertumbuhan awan. Khususnya hal tersebut terjadi pada siang hari.

Selain itu tercatat juga kelembaban udara di sejumlah wilayah yang masuk dalam kategori rendah. BMKG menjelaskan posisi semu Matahari bergerak ke selatan ekuator yang jadi penyebab sinarnya lebih intens ke Indonesia.

BMKG menyebut suhu panas ini kemungkinan masih akan terasa hingga akhir Oktober nanti, ungkap BMKG. Namun akan mulai menurun di bulan November 2023.

Penulis : Maidian Reviani

Editor : Maidian Reviani


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Studi Ungkap Wanita Kehilangan Lebih Banyak Tahun Hidup Pasca Serangan Jantung

GAYA HIDUP

Jul 12 2024, 08.52

Wanita mengalami kehilangan harapan hidup lebih besar daripada pria, dan efeknya lebih signifikan pada mereka yang mengalami gangguan fungsi jantung setelah serangan jantung.


Generic placeholder image

Polusi Udara Mempengaruhi Kehidupan Bahkan Sebelum Pembuahan

GAYA HIDUP

Jul 10 2024, 10.52

Temuan ini dibuat setelah tim peneliti menganalisis 3.659 transfer embrio beku dari 1.836 pasien di Perth, Australia, selama delapan tahun.


Generic placeholder image

Menghindari 10 Irisan Bacon Seminggu Bisa Memperpanjang Umur

GAYA HIDUP

Jul 08 2024, 08.39

Hasil studi terbaru yang diterbitkan dalam Lancet Planetary Health, perubahan pola makan kecil ini berpotensi menyelamatkan ribuan nyawa.


Generic placeholder image

Paparan Cahaya Terang di Malam Hari Tingkatkan Risiko Diabetes

GAYA HIDUP

Jul 02 2024, 22.20

Peneliti menemukan bahwa paparan cahaya antara pukul 12:30 dan 6 pagi, terkait dengan peningkatan risiko diabetes sebesar 67%.


Generic placeholder image

Wanita Lebih Sering Insomnia, Berikut Tips Tidur Sehat Bagi Segala Usia

GAYA HIDUP

Jun 27 2024, 14.18

40% wanita lebih mungkin mengalami insomnia dibandingkan pria.


Copyright Katadata 2022