Lima Tips Sehat Selama Bulan Ramadhan

blog_10

GAYA HIDUP

Feb 22 2024, 09.47

Sebentar lagi kita akan menyambut kedatangan bulan puasa atau bulan suci Ramadhan. Ramadhan merupakan bulan suci yang penuh berkah bagi umat Islam dan waktu yang paling ditunggu-tunggu setiap tahunnya.

Selain sebagai bulan penuh ibadah, Ramadhan juga menjadi momen untuk merefleksikan diri dan meningkatkan ibadah.

Selama bulan ramadhan, seluruh umat muslim juga diharuskan untuk menahan lapar dan dahaga selama lebih dari 12 jam. Sehingga dengan demikian, panduan atau tips menjaga kesehatan tubuh selama bulan ramadhan menjadi penting untuk dipahami dan diterapkan dengan baik.
 
Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan, berikut ini adalah beberapa tips menjaga kesehatan selama bulan ramadhan agar kondisi tubuh senantiasa berada dalam kondisi yang fit dan siap untuk menjalani ibadah dan aktivitas.

1. Pola makan sahur yang baik
Sahur memiliki peran yang sangat penting untuk menjaga stamina tubuh selama menjalankan ibadah puasa dan aktivitas ketika di siang hari. 

Untuk itu, perbanyak konsumsi makanan yang tinggi serat seperti buah dan sayur, serta hindari makanan yang tinggi minyak karena akan menyumbat pembuluh darah dan menyebabkan kantuk di siang hari
 
2. Pola makan saat berbuka
Langsung mengkonsumsi makanan yang banyak ketika berbuka puasa, akan menyebabkan perut menjadi sesak, sehingga makan makanan secukupnya secara bertahap, dimulai dengan mengkonsumsi air putih dan sedikit makanan manis.
 
3. Menjaga pola makan malam
Makan malam terlalu banyak saat malam hari akan menyebabkan seseorang mengalami obesitas, sehingga harus dihindari. Selain itu juga hindari konsumsi kopi dan soda karena akan menyebabkan sulit tidur dan menimbun banyak lemak.
 
4. Aktivitas fisik minimal 30 menit
Meskipun sedang berpuasa, aktivitas fisik masih sangatlah penting untuk menjaga kebugaran tubuh
 
5. Menjaga pola tidur
Jika harus melakukan persiapan untuk sahur dan bangun di pagi hari, maka hindari tidur terlalu malam untuk keperluan yang tidak terlalu penting.

Penulis : Maidian Reviani

Editor : Maidian Reviani


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Puasa Meningkatkan Sel Kekebalan Alami dan Membantu Tubuh Melawan Kanker

GAYA HIDUP

Jun 19 2024, 10.30

Para peneliti telah menemukan bahwa puasa dapat meningkatkan sel pembunuh alami sistem kekebalan tubuh untuk melawan kanker.


Generic placeholder image

Tips Sehat Berpuasa di Beberapa Hari Terakhir Ramadhan

GAYA HIDUP

Apr 03 2024, 13.52

Memperhatikan asupan makanan, memperbanyak cairan, dan berhenti merokok harus menjadi prioritas utama.


Generic placeholder image

Tips Aman Minum Kopi di Bulan Ramadan Beserta Efek dan Manfaatnya

GAYA HIDUP

Apr 02 2024, 11.44

Meminum kopi di bulan Ramadan akan menimbulkan efek yang berbeda dari hari-hari biasanya.


Generic placeholder image

Sepuluh Tradisi Ramadan yang Unik dan Indah dari Berbagai Negara di Seluruh Dunia

GAYA HIDUP

Apr 01 2024, 12.59

Mesir terkenal dengan lentera-lentera berwarna-warni serta berkilauan, yang dinyalakan pada sore dan malam hari.


Generic placeholder image

Enam Mitos tentang Puasa yang Tidak Benar

GAYA HIDUP

Apr 01 2024, 10.06

Salah satu mitos tentang puasa yang tidak benar adalah puasa bisa memicu stres.


Copyright Katadata 2022