Fantastis, Inside Out 2 Raih Pemasukan Rp4,6 Triliun di Pekan Pertama

blog_10

LAINNYA

Jun 17 2024, 10.20

Film animasi produksi Pixar, Inside Out 2 meraih pemasukan 155 juta dolar AS atau lebih dari Rp2,4 triliun di Amerika Utara. Film ini mencatatkan rekot sebagai film dengan pemasukan terbesar di pekan pertama pada 2024. Bukan itu saja, Inside Out 2 juga menjadi film animasi dengan pemasukan terbesar kedua pada pekan pertama di sepanjang sejarah.

Sukses Inside Out 2 bukan hanya di Amerika Utara tapi juga di pasar internasional. Di pekan pertama, Inside Out 2 sukses meraup 140 juta dolar AS atau lebih dari Rp2,2 triliun di box office internasional.

Ini membuat Inside Out 2 meraih pemasukan total 295 juta dolar AS atau sekitar Rp4,6 triliun di seluruh dunia. Film ini hampir pasti akan masuk daftar film 1 miliar dolar AS menyusul Barbie pada tahun lalu.

Film ini memecahkan rekor di seluruh Amerika Latin, di mana film ini meraih pembukaan terbesar kedua sepanjang masa setelah Avengers: Endgame dari Marvel dan Disney. Endgame dan dibuka dengan 30,2 juta dolar AS di Meksiko saja. Inside Out 2 juga meraih angka yang besar di seluruh Eropa dan Asia; Korea Selatan meraih 14,9 juta dolar AS dan Inggris, 13,9 juta dolar AS.

Laman Variety menulis, Inside Out 2 adalah film pertama sejak Barbie hampir setahun yang lalu yang melampaui 100 juta dolar AS di pekan pertama. Film dengan bujet 200 juta dolar AS ini kemungkinan besar bisa melampaui pemasukan film pertama yang meraih 860 juta dolar AS di seluruh dunia.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Trilogi Deadpool Masuk Kelompok Film 1 Miliar Dolar AS

LAINNYA

Aug 12 2024, 05.43

Film ini menyamai The Avengers sebagai film MCU tercepat keempat yang berhasil menembus angka 1 miliar dolar AS.


Generic placeholder image

Efek Sukses Deadpool & Wolverine, Saham Bioskop di Amerika Melonjak

EKONOMI & BISNIS

Jul 31 2024, 10.29

Deadpool & Wolverine yang merupakan film terbaru dari Marvel Studio meraup pemasukan 235 juta dolar AS dan 260 juta dolar AS di luar Amerika.


Generic placeholder image

Analis: Pemasukan Deadpool & Wolverine di Pekan Pertama Rp5,7 Triliun

LAINNYA

Jul 24 2024, 06.59

Deadpool & Wolverine akan jadi awal kebangkitan Marvel Studios.


Generic placeholder image

Longlegs, Pembunuh Berantai yang Membuat FBI Kelimpungan

LAINNYA

Jul 21 2024, 20.11

Film Longlegs karya sutradara Osgood Perkins ini mengingatkan kita semua dengan film The Silence of the Lambs yang populer di tahun 1992.


Generic placeholder image

Madonna Izinkan Deadpool & Wolverine Pakai Lagu Like A Prayer dengan Sejumlah Catatan

LAINNYA

Jul 21 2024, 13.34

Putra Madonna adalah fans berat Deadpool.


Copyright Katadata 2022