Taylor Swift Dijadikan Nama Kota di Jerman

blog_10

LAINNYA

Jul 04 2024, 06.37

Sebuah kota telah berganti nama menjadi Swiftkirchen menjelang konser Taylor Swift. Pelantun lagu Fearless itu akan menggelar konser The Eras Tour di kota Gelsenkirchen, Jerman selama tiga hari. Tiket konser sudah ludes terjual.

Wali Kota Gelsenkirchen Karin Welgen telah mengganti nama kota tersebut menjadi  Swiftkirchen untuk sementara waktu.

"Sebagai wali kota, saya tentu saja sangat senang karena Taylor Swift, yang saat ini merupakan penyanyi paling sukses di dunia, akan tampil tiga kali di Gelsenkirchen,” kata Karin dilansir dari Dailymail.

Taylor Swift akan tampil di Swiftkirchen pada 17 Juli hingga 19 Juli nanti.

Hari ini adalah sinyal awal. Kami akan memasang lebih banyak lagi rambu-rambu di tempat-tempat yang sering dikunjungi di Gelsenkirchen dalam beberapa hari mendatang,” ujar Markus Schwardtmann, Kepala Departemen Hubungan Masyarakat Kota Gelsenkirchen.

Markus menambahkan, akan ada banyak kejutan kecil dan besar sehingga para Swifties di Gelsenkirchen memiliki banyak hal untuk dijelajahi.

Taylor Swift baru saja menyelesaikan konsernya di Irlandia pada akhir pekan lalu. Dalam pertunjukan tur Eras keduanya di Dublin, Taylor mengkonfirmasi bahwa albumnya yang berjudul Folklore terinspirasi oleh kisah-kisah Irlandia.

"Folklore secara umum adalah milik Irlandia. Bagaimana saya membayangkan dunia album ini terlihat seperti Irlandia. Bercerita dengan banyak karakter yang berbeda. Kalian juga memiliki hal itu. Itu sangat Irlandia, penceritaannya,” kata Taylor.

 

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Taylor Swift Boyong Tiga Penghargaan Nickelodeon Kid’s Choice

LAINNYA

Jul 14 2024, 16.05

Timothée Chalamet meraih penghargaan Aktor Film Terfavorit untuk perannya sebagai Willy Wonka dalam Wonka.


Generic placeholder image

Jokowi: Konser Taylor Swift Memicu Capital Outflow dari RI ke Singapura

EKONOMI & BISNIS

Jun 24 2024, 19.41

Singapura adalah satu-satunya negara di Asia Tenggara yang menggelar konser Taylor Swift.


Generic placeholder image

Efek Konser Taylor Swift, Bank of England Akan Tunda Penurunan Suku Bunga

EKONOMI & BISNIS

Jun 16 2024, 15.15

Eras Tour memberikan tambahan 1 miliar poundsterling atau lebih dari Rp20 triliun kepada perekonomian Inggris.


Generic placeholder image

2.000 Orang Jadi Korban Penipuan Tiket Konser, Kerugian Rp12 Miliar

LAINNYA

Jun 05 2024, 07.42

Sebagian besar kasus ini melibatkan tiket konser Eras Tour Taylor Swift.


Generic placeholder image

Taylor Swift Pesan 250 Sepatu dari Rumah Mode Mewah untuk Konser Eras Tour

LAINNYA

May 25 2024, 17.28

Pelantun lagu Blank Space ini telah bekerja sama dengan rumah mode mewah ini sejak Reputation Tour 2018.


Copyright Katadata 2022