Anatomy of a Fall Rebut Tiga Piala di Golden Globe-nya Prancis

blog_10

LAINNYA

Jan 23 2024, 07.32

Film Anatomy of a Fall karya Justine Triet merebut tiga penghargaan di ajang Lumiere Awards ke-29, yang merupakan acara yang sama dengan Golden Globes di Prancis.

Anatomy of of a Fall yang juga menjadi kandidat peraih Oscar memboyong piala di tiga kategori termasuk  film terbaik dan aktris terbaik untuk sang bintang, Sandra Hüller.

Triet gagal meraih piala sutradara terbaik, kalah dari Thomas Cailley untuk film drama keluarga supernatural The Animal Kingdom. Namun, Triet meraih penghargaan skenario terbaik untuk Anatomy of a Fall, berbagi dengan rekan penulis Arthur Harari. 

Film thriller misteri Anatomy of a Fall tayang perdana di Cannes tahun lalu dan film ini memenangkan Palme d'Or. Anatomy of a Fall memenangkan dua Golden Globes, untuk film berbahasa asing terbaik dan skenario terbaik, dan dinominasikan untuk tujuh BAFTA, termasuk film terbaik.

Arieh Worthalter memenangkan aktor terbaik untuk perannya dalam drama ruang sidang The Goldman Case karya Cédric Kahn. Iris Kaltenbäck memenangkan film pertama terbaik untuk debutnya The Rapture. 

Dikutip dari laman The Hollywood Reporter, daftar pemenang Lumiere Awards 2024 adalah sebagai berikut.

FILM TERBAIK

Anatomy of a Fall - Justine Triet

SUTRADARA TERBAIK

Thomas Cailley - The Animal Kingdom

SKENARIO TERBAIK

Justine Triet & Arthur Harari - Anatomy of a Fall

FILM DOKUMENTER TERBAIK

Four Daughters - Kaouther Ben Hania

FILM ANIMASI TERBAIK

Chicken for Linda!, - Chiara Malta, Sébastien Laudenbach

AKTRIS TERBAIK

Sandra Hüller - Anatomy of a Fall

AKTOR TERBAIK

Arieh Worthalter - The Goldman Case

PENDATANG BARU WANITA PALING MENJANJIKAN

Ella Rumpf - Marguerite's Theorem

PENDATANG BARU PRIA PALING MENJANJIKAN

Raphaël Quenard - Junkyard Dog

FILM PERTAMA TERBAIK

The Rapture - Iris Kaltenbäck

PRODUKSI BERSAMA INTERNASIONAL TERBAIK

About Dry Grasses - Nuri Bilge Ceylan

SINEMATOGRAFI TERBAIK

Jonathan Ricquebourg - The Taste of Things

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Avatar: Fire and Ash Berpeluang Geser Zootopia 2 sebagai Film Terlaris Kedua di 2025

GAYA HIDUP

Jan 07 2026, 17.25

Avatar: Fire and Ash menjadi film terlaris ketiga di sepanjang 2025 di bawah Ne Zha 2 (Rp36,9 triliun) dan Zootopia 2 (Rp26,8 triliun).


Generic placeholder image

Dua Pekan di Bioskop, Pemasukan Avatar: Fire and Ash Dekati Angka 1 Miliar Dolar AS

GAYA HIDUP

Dec 29 2025, 23.15

Seperti film-film Avatar terdahulu, kontribusi pendapatan Fire and Ash masih didominasi pasar internas.ional


Generic placeholder image

Kurang dari Seminggu, Avatar: Fire and Ash Sudah Balik Modal

GAYA HIDUP

Dec 25 2025, 12.47

Di Indonesia, Avatar: Fire and Ash sudah ditonton lebih dari 1 juta orang hanya dalam waktu tiga hari.


Generic placeholder image

Weapons, Film Horor dengan Bujet Murah yang Langsung Sukses di Seluruh Dunia

GAYA HIDUP

Aug 11 2025, 09.12

Menurut situs agregasi ulasan Rotten Tomatoes, Weapons meraih angka 95 persen dan menjadi salah satu film dengan ulasan terbaik di tahun ini.


Generic placeholder image

Akhiri Kutukan Selama 17 Tahun, Superman Jadi Film Pertama DC yang Kalahkan Marvel

GAYA HIDUP

Aug 04 2025, 06.54

Tiga film Marvel yang sudah rilis pada tahun ini pemasukannya jauh di bawah Superman.


Copyright Katadata 2022