Tips Membangun Usaha Online

blog_10

EKONOMI & BISNIS

May 09 2023, 04.59

Internet membuka peluang usaha sangat luas bagi mereka yang bisa memanfaatkannya. Internet menghapus batas geografi. Sebelum ada internet, pembeli toko atau warung hanya bisa berjualan kepada warga di sekitar. Namun dengan internet, pemilik usaha bisa menjual barangnya kepada siapa pun dan di mana pun.
 
Semakin tingginya aktivitas masyarakat dalam mengakses berbagai layanan di Internet menjadi angin segar karena aktivitas ini dapat membuka peluang masyarakat untuk lebih berdaya. Bagi Anda yang berminat membuka usaha daring, alangkah baiknya menyimak tips berikut ini:
 
1. Tentukan jenis bisnis
Menentukan bisnis yang ingin dijalankan adalah langkah awal yang sangat penting. Dengan mengetahui produk yang ingin dijual, akan mudah menentukan langkah-langkah selanjutnya. Ide bisnis dapat dicari berdasarkan hobi atau hasil pengamatan di lingkungan sekitar.
 
2. Menyusun rencana bisnis
Business plan atau rencana bisnis adalah rencana atau bagian yang harus lakukan untuk dapat mencapai tujuan bisnis. Business plan dapat memuat 
deskripsi bisnis yang lebih mendalam mengenai bisnis online, analisis pasar, produk dan layanan, rencana pemasaran, logistik dan rencana operasi, kebutuhan produksi, serta rencana keuangan.
 
3. Riset pasar
Riset pasar dapat diawali dengan mencari produk serupa yang juga dijual oleh kompetitor. Ketahui bentuk produk, harga di pasaran, hingga cara pelayana. Dari riset itu Anda dapat menganalisis menganalisis kelebihan, kekurangan, dan peluang dari produk yang akan dijual.
 
4. Target pelanggan
Dengan mengetahui siapa yang akan membeli produk, maka akan lebih mudah menentukan bentuk produk, cara pelayanan, hingga strategi promosi.  Beberapa cara untuk menentukan segmentasi pelanggan, yaitu berdasarkan usia, gender, pekerjaan, pendapatan, gaya hidup, status sosial, serta minat atau hobi.
 
5. Platform untuk berjualan
Pada dasarnya, semua platform digital dapat dimanfaatkan untuk membangun usaha. Lebih banyak platform yang digunakan, akan menjangkau lebih banyak konsumen. Anda dapat mempertimbangkan penggunaan lokapasar atau marketplace berdasarkan kemudahan, layanan, karakter penggunanya dan lain-lain. 
 
Maksimalkan fitur yang ada, seperti gambar, video, deskripsi, hingga rating dan kolom komentar. Anda bisa membangun kepercayaan pelanggan melalui kolom komentar. Anda juga dapat memanfaatkan media sosial untuk mendukung usaha.
 
6. Analisis usaha
Beberapa lokapasar menyediakan fasilitas analisis bisnis. Anda dapat mengetahui jenis produk yang diminati, waktu kunjungan, asal daerah pembeli, dan lain-lain. Dari situ Anda dapat melihat kelemahan dan kelebihan usaha daring sehingga dapat lebih mengembangkan usaha.

Penulis : M. Rofiyandi

Editor : Sapto Pradityo


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Ini Alasan Sebaiknya Jangan Merahasiakan Password Apa Pun dari Keluarga

TEKNOLOGI DIGITAL

Jun 08 2024, 19.17

Password atau kata sandi tersebut tidak harus selalu dirahasiakan dari semua orang, terutama keluarga


Generic placeholder image

SPBE Jadi Solusi Mempercepat Pelayanan Publik

TEKNOLOGI DIGITAL

Dec 05 2023, 18.00

Perkembangan SPBE di Indonesia sebenarnya sudah cukup baik, meskipun masih banyak tantangan yang harus diperbaiki.


Generic placeholder image

Peneliti Ungkap Bahaya TikTok Bagi Anak dan Remaja

TEKNOLOGI DIGITAL

Nov 08 2023, 13.51

Sistem rekomendasi konten TikTok atau kita kenal dengan FYP, dan praktik pengumpulan data yang invasif disebutkan menimbulkan bahaya bagi pengguna anak muda.


Generic placeholder image

Perlu Tahu, Ini Bahaya Bagikan Isi WhatsApp pada Rekan Kerja

TEKNOLOGI DIGITAL

Nov 08 2023, 13.16

Membagikan isi chat WhatsApp kepada rekan kerja, alih-alih sebagai bahan obrolan, hal ini justru akan dengan cepat membongkar aib dan permasalahan kita sendiri.


Generic placeholder image

Biaya Hidup Makin Mahal, Gen Z Jadi Banyak Utang

EKONOMI & BISNIS

Oct 19 2023, 11.31

Gen Z mengatakan biaya hidup yang tinggi merupakan penghalang bagi kesuksesan finansial mereka.


Event Akan Datang

View all events

Related Events

 Apr 05 2022

 Sep 07 2022

 Mar 21 2023

Copyright Katadata 2022