Bad Boys: Ride or Die Meledak di Box Office, Raup Rp1,6 Triliun di Pekan Pertama

blog_10

LAINNYA

Jun 10 2024, 05.17

Film komedi aksi Bad Boys: Ride or Die meledak di Amerika Utara dengan menjadi film no 1. Pada pekan pertama, film yang dibintangi Will Smith dan Martin Lawrence ini meraih pemasukan 53 juta dolar AS atau lebih dari Rp830 miliar.

Bad Boys: Ride or Die menjadi film musim panas pertama di tahun ini yang bisa meraih pemasukan di atas 50 juta dolar AS. Selain itu, film ini juga menjadi tanda-tanda kebangkitan karir Will Smith di industri film Hollywood pasca-kasus penamparan Chris Rock beberapa waktu lalu.

Bad Boys: Ride or Die menjadi film besar pertama Smith sejak kejadian memalukan di ajang Oscar tersebut. Ride or Die, yang merupakan film keempat dari waralaba Sony mendapat ulasan positif. Film ini mendapat nilai A- dari CinemaScore. Penonton film berkulit hitam merupakan kuadran terbesar dari penonton dengan 44 persen.

The Hollywood Reporter menulis, Ride or Die merupakan kelanjutan dari Bad Boys for Life, yang meraih 62 juta dolar AS di pekan pertama. Dibuka pada Januari 2020, film ini berhasil meraup 426 juta dolar AS di box office global sebelum bioskop-bioskop ditutup karena pandemi global.

Smith dan Lawrence kembali dalam Ride or Die sebagai polisi Miami, Mike Lowrey dan Marcus Burnett, yang harus melarikan diri setelah mendiang kapten polisi mereka dikaitkan dengan kartel narkoba dan mereka berusaha membersihkan namanya. Apabila selama ini Mike dan Marcus mengejar para buronan, kali ini mereka yang menjadi buronan FBI dan juga polisi lokal.

Adil El Arbi dan Bilall Fallah (dikenal dengan nama Adil & Bilall) menyutradarai film Bad Boys: Ride or Die dari naskah yang ditulis oleh Chris Bremner dan Will Beall. Pemasukan film ini secara global menembus angka 104 juta dolar AS atau sekitar Rp1,6 triliun.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Lima Film tentang Perempuan Hebat yang Inspiratif

LAINNYA

Jun 19 2024, 12.48

Lima film berikut ini menampilkan perempuan-perempuan tangguh yang mendobrak batasan.


Generic placeholder image

Fantastis, Inside Out 2 Raih Pemasukan Rp4,6 Triliun di Pekan Pertama

LAINNYA

Jun 17 2024, 10.20

Inside Out 2 berpeluang masuk daftar film dengan pemasukan 1 miliar dolar AS.


Generic placeholder image

Inside Out 2, Film dengan Pemasukan Terbesar di Hari Pertama di 2024

LAINNYA

Jun 15 2024, 12.07

Film produksi Pixar ini diprediksi meraih pemasukan 130 juta dolar AS di pekan pertama di Amerika Utara.


Generic placeholder image

Produser Ungkap Rahasia Sukses Bad Boys: Ride or Die

LAINNYA

Jun 12 2024, 05.52

Bad Boys: Ride or Die sudah meraih pemasukan 120 juta dolar AS.


Generic placeholder image

Film Kucing Rakus “Garfield” Raup Pemasukan Rp2,4 Triliun

LAINNYA

Jun 04 2024, 07.11

Di Indonesia, penjualan tiket The Garfield Movie mencapai Rp11 miliar.


Copyright Katadata 2022