Mengagumi Kemegahan Masjid Salman Al Farisi yang Dijuluki Taj Mahal ala Kabupaten Malang
LAINNYA
Feb 28 2025, 13.35
Berwisata ke Kabupaten Malang tidak hanya asyik dilakukan saat musim liburan dengan mengunjungi pantai dan kawasan pegunungan saja, tapi juga akan terasa lebih bermakna dengan mengunjungi masjid-masjidnya yang berdiri megah.
Salah satu masjid yang pantas dikagumi adalah Masjid Salman Al Farisi. Seperti dilansir dari media sosial resmi Kabupaten Malang, Masjid yang berlokasi di Desa Karangwidoro, Kecamatan Dau ini dijuluki sebagai Taj Mahalnya Kabupaten Malang, karena bentuk bangunannya yang memang menyerupai Taj Mahal di India.
Selain bentuk bangunan, julukan sebagai Taj Mahalnya Kabupaten Malang diberikan kepada Masjid Salman Al Farisi juga karena masjid ini memiliki kubah yang berbentuk bulat, dan ada beberapa kubah lainnya sebagaimana Taj Mahal yang mempresentasikan pengaruh Hindu dan Islam.
Arsitektur masjid ini menggabungkan bentuk kubah dengan menara, serta dominasi warna putih pada dinding-dinding dan kubahnya yang membuat Masjid Salman Al Farisi kian tampak mirip dengan Taj Mahal yang asli.
Sementara itu, untuk penamaan masjid ini diambil dari nama salah satu sahabat Rasulullah, sekaligus panglima besar Islam, yakni Salman Al Farisi.
Keunikan dari masjid ini adalah interiornya yang sangat megah dan artistik, yang cocok untuk dijadikan latar foto dan spot foto instagenik.
Dulu, Masjid Salman Al Farisi ini dibuka untuk masyarakat umum, tapi setelah International Boarding School Al Hamra dibangun bersama santri-santrinya yang jumlahnya sekitar 500an, akses ke masjid ini akhirnya dibatasi demi menjaga kenyamanan dan ketertiban di pondok pesantren tersebut. Meski begitu, setiap Jumat masjid ini tetap dibuka untuk umum, untuk pelaksanaan salat Jumat.