5 Tahun Beruntun, All I Want For Christmas is You Jadi No 1 di Billboard Hot 100

blog_10

LAINNYA

Dec 20 2023, 09.35

Lagu Natal yang dinyanyikan Mariah Carey, All I Want for Christmas Is You, kembali menduduki puncak tangga lagu Billboard Hot 100 untuk minggu 23 Desember 2023. Lagu ini telah berada di tangga lagu Amerika selama 63 minggu.

Lagu ini menggeser lagu Rockin' Around the Christmas Tree dari Brenda Lee ke posisi kedua setelah menghabiskan dua minggu terakhir di No. 1.

"All I Want for Christmas Is You" dari Carey adalah lagu pertama yang memuncaki Hot 100 dalam lima kali periode yang berbeda di tangga lagu Billboard Hot 100," tulis Billboard.

Lagu ini pertama kali menduduki puncak tangga lagu Billboard pada  2019, bertahan di No. 1 selama tiga minggu. Pada 2020, lagu ini tetap berada di No. 1 selama dua minggu.

Pada 2021, lagu ini menduduki puncak tangga lagu selama tiga minggu. Tahun lalu, lagu ini menempati posisi teratas selama empat minggu.

Meskipun dirilis pada 1994, lagu ini pertama kali masuk dalam 10 besar Billboard's Hot 100 pada Desember 2017 dan 5 besar pada Desember 2018. Setelah itu, lagu ini secara konsisten menempati posisi No. 1 di tahun-tahun berikutnya hingga sekarang.

All I Want for Christmas Is You menjadi pemuncak tangga lagu selama 13 minggu menjadikan Carey bersama Boyz II Men sebagai satu-satunya artis dengan tiga lagu yang masing-masing memuncaki Hot 100 selama 13 minggu atau lebih.

"Saya ingin lagu ini terasa seperti lagu klasik, tetapi saya tidak tahu bahwa lagu ini akan benar-benar menjadi lagu klasik. Saya mengatakannya dengan rendah hati karena musik Natal adalah sesuatu yang sangat istimewa bagi saya, jadi melihat popularitas lagu ini tumbuh selama bertahun-tahun adalah sesuatu yang sangat menakjubkan. Saya tidak menyangka akan hal ini,” kata Mariah Carey kepada USA Today.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

40 Tahun Setelah Dirilis, Last Christmas Jadi Lagu No 1 di Inggris

LAINNYA

Dec 23 2023, 10.16

Last Christmas dirilis pertama kali pada Desember 1984 dan menembus peringkat kedua selama lima minggu.


Generic placeholder image

Lima Tradisi Unik Perayaan Natal di Indonesia

LAINNYA

Dec 22 2023, 12.53

Salah satu tradisi Natal di Indonesia adalah berkeliling kampung sambil menyanyikan lagu keroncong.


Generic placeholder image

Lima Tips Mengeluarkan Uang dengan Bijak Menjelang Libur Natal

EKONOMI & BISNIS

Dec 03 2023, 20.43

Dalam banyak kasus, hadiah yang sentimental bisa berarti sama atau lebih dari benda yang mahal.


Copyright Katadata 2022