Para ilmuwan olahraga telah lama menyanggah anggapan bahwa Anda harus melakukan 10.000 langkah setiap hari untuk tetap sehat dan hidup lebih lama. Mereka mengungkapkan, sedikit bergerak saja sudah bagus meskipun lebih banyak bergerak akan lebih baik.
Sebuah studi baru mengemukakan, orang dapat memperoleh manfaat yang signifikan dari jumlah langkah yang relatif sedikit setiap hari.
Para peneliti menganalisis 17 studi yang melihat berapa banyak langkah yang dilakukan orang, biasanya dalam jangka waktu seminggu dan menindaklanjuti hasil kesehatan mereka setelah sekitar tujuh tahun.
Mereka menyimpulkan bahwa kebiasaan berjalan kaki kurang dari 4.000 langkah per hari dapat mengurangi risiko kematian akibat penyebab apa pun, termasuk penyakit kardiovaskular.
“Itu berarti berjalan kaki selama 30 hingga 45 menit, atau sekitar dua mil atau 3,2 kilometer, meskipun bervariasi dari satu orang ke orang lain,” kata Dr Seth Shay Martin, seorang ahli jantung di Johns Hopkins Medicine dan penulis penelitian ini dilansir dari laman Channelnewsasia.
Namun, kata Martin, semakin banyak langkah yang diakukan, semakin baik keadaan Anda. Risiko kematian menurun sebesar 15 persen untuk setiap 1.000 langkah tambahan yang dilakukan peserta.
"Ini adalah obat terbaik yang dapat kami rekomendasikan: Berjalan-jalan," kata Dr Randal Thomas, seorang spesialis kardiologi pencegahan di Mayo Clinic.
Penelitian ini tidak dapat membuktikan secara pasti apakah langkah itu sendiri menurunkan risiko terkena penyakit dan kematian, atau apakah orang-orang yang cenderung lebih sehat juga mendapatkan lebih banyak langkah sepanjang hari.
“Karena para peneliti menggabungkan data dari berbagai studi untuk menentukan target 4.000 langkah, maka target 4.000 langkah mungkin tidak memberikan manfaat yang sama bagi setiap orang,” kata Jennifer Heisz, profesor di McMaster University dan penulis Move The Body, Heal The Mind.
"Saya tidak ingin orang melihat hal itu sebagai angka ajaib, bahwa Anda harus berada di atas jumlah langkah tersebut. Lebih dari itu, lebih banyak lebih baik,” tegas Martin.