Delegasi KTT AIS Forum di Bali akan Gunakan Kendaraan Listrik

blog_10

LAINNYA

Oct 08 2023, 18.41

Pemerintah Indonesia menyiapkan sebanyak 430 mobil listrik untuk digunakan selama rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Archipelagic and Island States (AIS) Forum yang digelar pada 10-11 Oktober 2023 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Provinsi Bali.

Kepala Bagian Kendaraan, Biro Umum Kementerian Sekretaris Negara (Kemensetneg), Masduki mengungkapkan, kendaraan ramah lingkungan tersebut terdiri atas empat merek, yakni 28 unit BMW tipe i7, 236 unit Hyundai (tipe Ioniq 6, 38 unit dan Ioniq 5 sebanyak 198 unit), Toyota tipe bZ4X sebanyak 66 unit dan Wuling Air Ev sebanyak 100 unit.

Adapun BMW i7 akan dipergunakan sebagai kendaraan Very Very Important Person (VVIP) untuk melayani tamu Kepala Negara. Sedangkan Hyundai Ioniq 6 disiapkan sebagai kendaraan Very Important Person (VIP) dalam rangkaian menteri dan level dibawahnya.

Para delegasi yang hadir mendampingi kepala negara atau menteri disiapkan kendaraan Toyota bZ4X. 

“Rangkaian ini tidak terlepaskan dan hanya dapat digunakan dari Bandara-Hotel-Venue,” kata Masduki, dalam keterangan tertulis, Minggu (8/10/2023).

Selain rangkaian VVIP dan VIP, pemerintah juga menyiapkan tiga unit mobil Wuling Air EV untuk operasional masing-masing negara.

Penggunaan Wuling Air EV ini diserahkan pada masing masing naradamping atau Liaison Officer (LO), yang serahterimanya telah dilakukan Kemensetneg ke Kementerian Luar Negeri.

Sebelumnya Panitia penyelenggara KTT AIS Forum juga telah menyiapkan shuttle bus gratis bagi para jurnalis dari beberapa titik keberangkatan menuju Media Center di Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC) di Nusa Dua.

Pengadaan shuttle bus bertujuan untuk memudahkan pergerakan jurnalis peliput KTT AIS Forum menuju dan meninggalkan Media Center. Ada dua titik keberangkatan dengan tiga rute. Jurnalis agar memanfaatkan layanan ini untuk menuju Media Center atau kembali ke titik awal. (TR/Elvira Inda Sari)

Archipelagic and Island States (AIS) Forum adalah sebuah wadah kerja sama antarnegara pulau dan kepulauan sedunia yang bertujuan memperkuat kolaborasi untuk mengatasi permasalahan global dengan empat area utama, yakni mitigasi dan adaptasi perubahan iklim, ekonomi biru, penanganan sampah plastik di laut, dan tata kelola maritim yang baik. 

KTT AIS Forum diadakan untuk menguatkan peran AIS Forum sebagai pusat solusi cerdas dan inovatif, serta sebagai platform gotong royong dalam mendorong agenda masa depan tata kelola laut global.

Penulis : Doddy Rosadi

Editor : Doddy Rosadi


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Kembangkan Teknologi Baterei EV, Cina Siapkan Investasi Rp13 Triliun

TEKNOLOGI DIGITAL

Jun 01 2024, 11.21

Baterai ini lebih kecil kemungkinannya untuk terbakar atau meledak dibandingkan baterai konvensional.


Generic placeholder image

BUMN Mulai Pakai Mobil Listrik di Kawasan Industri

EKONOMI & BISNIS

May 31 2024, 05.14

Menteri BUMN Erick Thohir mewajibkan seluruh perusahaan BUMN menggunakan mobil listrik.


Generic placeholder image

Meski Harga Mahal, Masa Depan Mobil Listrik Masih Menjanjikan

EKONOMI & BISNIS

Apr 10 2024, 17.12

Rata-rata mobil listrik dijual dengan harga hampir 5.000 dolar AS lebih mahal daripada harga rata-rata mobil bensin.


Generic placeholder image

Hyundai Akan Pangkas Biaya EV dan Upayakan Peralihan Kendaraan ke SDV

TEKNOLOGI DIGITAL

Mar 22 2024, 06.34

Saat ini sedang terjadinya persaingan harga, karena penyerapan mobil listrik lebih lambat dari perkiraan.


Generic placeholder image

Euforia Mobil Listrik Menurun, Produsen Mobil Kurangi Produksi EV

EKONOMI & BISNIS

Mar 14 2024, 12.43

Pertumbuhan pasar mobil listrikk mulai melambat.


Copyright Katadata 2022