10 Tips yang Bikin Libur Natal dan Tahun Baru Jadi Menyenangkan

blog_10

GAYA HIDUP

Dec 21 2023, 07.26

Menyongsong kegembiraan Natal dan Tahun Baru, Lion Group memberikan rekomendasi terkini untuk perjalanan tak terlupakan selama musim libur, supaya liburan kali ini menjadi perjalanan menyenangkan, aman dan sehat.
 
Liburan dan perjalanan yang luar biasa, merupakan perjalanan yang sudah dipersiapkan secara matang. Corporate Communications Strategic of Batik Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan, ada 10 tips yang perlu Anda ketahui. 

1. Ikuti Jejak Wisatawan Lokal di Media Sosial
Mengikuti akun media sosial wisatawan lokal dapat memberikan wawasan unik tentang destinasi yang belum terjamah oleh turis umum. Dapatkan tips eksklusif mengenai tempat makan lokal, kegiatan menarik dan pengalaman autentik lainnya.

2. Rencanakan Perjalanan Lebih Awal
Pilih destinasi, buat rencana perjalanan dan pesan akomodasi lebih awal. Rencan perjalan ini biasanya mencakup daftar destinasi, jadwal kegiatan, transportasi, akomodasi, hingga konsumsi setiap harinya. 
 
3. Pilih Waktu Perjalanan yang Tepat
Pilih berangkat beberapa hari sebelum atau sesudah puncak musim libur dapat memberikan pengalaman yang lebih tenang dan santai.
 
4. Gunakan Teknologi untuk Memudahkan Perjalanan
Manfaatkan aplikasi perjalanan, guna membantu menjadikan impian liburan lebih nyata. Aplikasi-aplikasi tersebut biasanya dapat membuat Anda menghindari antrean panjang di bandar udara.
 
5. Membawa Obat-obatan yang Dibutuhkan
Jangan lupakan obat-obatan pribadi. Pastikan membawa persediaan obat-obatan yang diperlukan untuk mengatasi segala kemungkinan. Kesehatan adalah kunci untuk menikmati liburan tanpa kendala.
 
6. Menjaga Protokol Kesehatan
Keselamatan adalah tanggungjawab bersama. Tetap jalankan protokol kesehatan dengan menggunakan masker, mencuci tangan secara teratur dan lainnya. Liburan aman adalah liburan yang menyenangkan.
 
7. Tetap Terhubung Secara Virtual
Keseruan sangat diperlukan, tetap terhubung secara virtual dengan keluarga dan teman-teman. Berbagi momen liburan secara online dapat membawa keceriaan kepada mereka yang jauh.
 
8. Abadikan Momen dan Berbagi
Merekam setiap momen dengan kamera atau ponsel serta bagikan pengalman berkesan atau menarik setiap perjalanan, misalnya melalui berbagai platform sosial media.
 
9. Perjalanan Berkelanjutan dengan Meminimalkan Dampak Lingkungan
Para wisatawan semakin peduli terhadap lingkungan. Jangan merusak lingkungan, jaga kebersihan dan patuhi ketentuan-ketentuan lainnya.
 
10. Tetap Fleksibel dalam Rencana
Terkadang, rencana dapat berubah. Tetap fleksibel dan memiliki opsi (alternatif) dalam mengatur rencana perjalanan sehingga tetap menyenangkan.

Penulis : Maidian Reviani

Editor : Maidian Reviani


RELATED ARTICLES AND VIDEOS

Generic placeholder image

Delapan Manfaat Traveling bagi Kesehatan yang Perlu Diketahui

GAYA HIDUP

Mar 04 2024, 10.30

Salah satu manfaat adalah membuat para traveler menjadi orang yang lebih percaya diri.


Generic placeholder image

Studi: Berhenti Merokok Sebelum 40 Tahun Dapat Hidup Panjang

GAYA HIDUP

Feb 13 2024, 09.46

Studi ini melibatkan sekitar 1,5 juta orang dewasa dari AS, Inggris, Kanada, dan Norwegia yang diikuti selama 15 tahun.


Generic placeholder image

10 Negara Teraman untuk Para Pelancong Wanita di Tahun 2024

GAYA HIDUP

Feb 07 2024, 15.00

Bounce mempertimbangkan faktor-faktor seperti tingkat kekerasan seksual, prevalensi kekerasan dalam rumah tangga, tingkat pembunuhan, dll.


Generic placeholder image

Enam Tempat yang Cocok untuk Dikunjungi Wisatawan di Bulan Maret

GAYA HIDUP

Feb 06 2024, 13.52

Ada banyak keuntungan yang bisa kamu rasakan saat liburan musim semi.


Generic placeholder image

Wanita Empat Kali Lebih Berisiko Terkena Penyakit Autoimun

GAYA HIDUP

Feb 05 2024, 15.51

Risiko yang sangat besar pada perempuan mungkin terkait dengan cara tubuh mengendalikan kromosom X-nya.


Copyright Katadata 2022